Kadang kami hanya berbuka dengan air putih dan nasi tanpa lauk. Kalau ada makanan lebih, itu sudah rezeki besar buat kami. Tapi kami tetap bersyukur karena di sini kami belajar mencari keberkahan, bukan kemewahan. – Aulia, 14 tahun, santri di pelosok Bandung.
Aulia (14 tahun) menjalani hari-harinya dengan penuh semangat. Ia datang dari keluarga kurang mampu yang berharap bisa menuntut ilmu agama di pesantren. Namun, keterbatasan fasilitas membuat kehidupan di sana tidak mudah. Saat waktu berbuka tiba, menu sederhana seperti nasi dengan lauk seadanya menjadi santapan sehari-hari. Tak jarang, Aulia dan teman-temannya hanya berbuka dengan teh manis dan sepotong gorengan.
Ramadan adalah bulan penuh berkah, dan kita bisa menjadi jalan kebaikan untuk para santri seperti Aulia. Dengan hanya Rp30.000,-, kamu bisa menyediakan paket Eco Ifhtar—makanan bergizi yang cukup untuk satu kali berbuka bagi mereka. Makanan ini bukan hanya sekadar mengenyangkan, tetapi juga memastikan para santri mendapatkan asupan yang baik agar tetap sehat dan kuat dalam menuntut ilmu.
Ayo, jadilah bagian dari gerakan kebaikan ini! Donasimu akan menghadirkan senyum dan keberkahan bagi mereka yang membutuhkan. Klik tombol donasi sekarang dan wujudkan berbuka yang lebih sehat dan bergizi untuk para santri di pelosok!
Caranya mudah:
Setiap bantuan yang Anda berikan adalah harapan baru bagi mereka. Terima kasih, #TemanBaik!
Belum ada Fundraiser
Menanti doa-doa orang baik